Translate!

Jumat, 24 Mei 2013

Apa Sih JKT48?

Hai! Adakah yang suka JKT48? Aku juga suka, suka banget! Nah, aku mau posting tentang JKT48 dengan singkat. Langsung aja deh.

Apa Sih JKT48?

JKT48 (dibaca "J. K. T. Forty-eight) adalah idol group asal Indonesia yang dibentuk pada tahun 2011. Grup ini sendiri merupakan grup saudari AKB48. Jadi, yang pernah bilang JKT48 itu girlband, jangan di ulang lagi >< Juga, jangan lupa, yang suka bilang JKT48 itu plagiat AKB48, itu salah banget. Kan AKB48 dan JKT48 pernah manggung bareng. Oh ya, AKB48 itu idol group dari Jepang. JKT48 mengadopsi konsep AKB48 yaitu, "Idola yang dapat anda jumpai setiap hari". JKT48 mengadakan pertunjukan rutin hampir setiap hari di JKT48 Theater, lantai 4 mal fX Sudirman, Jakarta. Jumlah anggota JKT48 sendiri sekarang ini ada 51 orang, Team J 23 orang dan Trainee 28 orang.

Oh ya, kalo mau detailnya, buka webnya di sini. Aku agak kesel sama orang yang pernah caci-maki bilang kalo JKT48 itu girlband dan bilang JKT48 itu plagiat AKB48. Yah, dimana ada fans, disitu pasti ada haters.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Wah, seneng banget deh kalo ada yang comment. Sering-sering comment, ya !!